NEW LIFE



Apakah itu yang menunggu
Di seberang hari yang penuh dengan luka?

Suara yang bergema di hati yang dingin ini
Membangkitkan hati yang terpuruk ini
Kubuang diriku di masa lalu
Yang penuh ketakutan akan kesendirian
Dan membimbingku menuju pusaran waktu.

Jeritan jiwa yang bergema
Menghancurkan ambisi yang terbentuk
Dan telah menjadi seberkas cahaya
Yang akan kugenggam dalam tangan ini

Tatapan mata di sudut ingatanku
Tidak pernah melupakan
Siapa yang kukejar selama ini

Ikatan itu lebih kuat dari apapun juga
Jangan pernah lupakan sumpah itu
Bawalah terus bersama masa depan
yang telah bebas pergi kemanapun jua.

-auReL-

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments: